Index» » » Micrometer OD

Micrometer OD

Sabtu, 09 November 2013

MICROMETER (Outside Diameter Micrometer)

Micrometer adalah alat ukur yang mirip dengan vernier caliper, tetapi jika kita menggunakan vernier caliper tingkat keakuratan yang didapat adalah 0,05 mm, sedangkan dengan menggunakan micrometer kita dapat lebih akurat dan presisi dengan tingkat keakuratan 0,01 mm. Jadi micrometer ini sangat berguna untuk pekerjaan yang membutuhkan tingkat kepresisian yang sangat teliti.

APLIKASI MICROMETER

Aplikasi micrometer (OD) dalam pengukuran sebuah part tidak selengkap vernier caliper, micro meter paling banyak hanya untuk mengukur outside diameter dan panjang atau tebal dari suatu part.
 


CARA PEMBACAAN SKALA MICROMETER

Dalam sebuah micrometer terdapat dua skala, skala utama terletak pada sleeve dengan jarak skala setiap 1 stripnya adalah 1 mm, dan skala kedua terdapat thimble sebanyak 50 strip, bila diputar dari angka 0 sampai ke angka 50 (1 putaran thimble) akan bergerak sejauh 0,5 mm. Sehingga 1 strip skala thimble adalah 0,5 mm : 50 yaitu 0,01 mm. Thimble dapat berputar mengitari sleeve untuk menentukan panjang dari benda yang diukur. Pada saat thimble berputar akan mengatur jarak panjang skala yang ditunjukan oleh sleeve.

Untuk mendapatkan hasil ukur yang tepat, pembacaan skala yang tepat akan menjadi sebuah kritikal point dalam pemakaian micrometer.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar